Resep Sosis Gulung Udang

Bahan: 


  • 250 gram udang segar kupas
  • 200 gram fillet ayam
  • 2 buah jamur hioko
  • 4 sosis hot dog yang panjangnya sekitar 15 cm
  • Wortel dan buncis yang sudah dipotong kecil-kecil masing-masing 2 sendok makan
  • 3 butir telur ayam
  • 2 sendok makan tepung kanji
  • Gula, garam dan penyedap rasa secukupnya
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • Minyak goreng 
  • Tepung terigu untuk membuat telur dadar
  • Kertas roti ukuran 20 x 20


Cara membuat telur dadar:


  • Kocok 2 butir telur
  • Tambahkan garam secukupnya dan dua peres tepung terigu yang sudah dilarutkan dengan 6 sendok makan air
  • Kocok sampai tercampur rata, lalu dibagi empat bagian
  • Panaskan wajan penggorengan telur, pulas sedikit minyak kemudian masukkan satu bagian telur
  • Alirkan adonan telur sampai rata dan tipis.
  • Jika sudah matang angkat.
  • Lakukan juga pada tiga bagian sisanya 
  • Jika sudah matang semua, jadilah 4 buah telur dadar


Cara membuat:


  1. Cincang udang kupas dan daging ayam fillet sampai halus
  2. Rendam jamur hioko sampai melar kemudian potong persegi kecil-kecil
  3. Irisan buncis dan wortel dirbus sebentar kemudian tiriskan
  4. Satukan semua bahan (udang, ayam, jamur hioko, wortel, buncis)
  5. Kemudian campurkan tepung kanji, bumbu-bumbu (gula, garam, penyedap rasa, minyak wijen) dan 1 butir telur, aduk sampai rata, lalu dibagi empat bagian
  6. Letakkan selembar telur dadar di talenan yang sudah dialasi kertas roti berukuran 20 x 20 cm. Pulas dadar dengan tepung kanji kering. Isi dengan satu bagian adonan udang, ratakan, setelah itu letakkan sosis di tengah lalu gulung bersama kertas roti. Ujungnya diselipkan agar rapi. Lakukan sampai empat bagian habis.
  7. Setelah semua selesai digulung, kemudian kukus empat gulungan tadi selama setengah jam. Angkat lalu buka bungkusnya.
  8. Gulungkan ke tepung kanji lalu goreng
  9. Setelah dingin, dipotong-potong.
  10. Sebagai pelengkap dapat dimakan dengan sambal botol

Sumber: Nyonya Rumah

Selamat mencoba ya..

0 Response to "Resep Sosis Gulung Udang"

Post a Comment