Resep Kacang Bawang Goreng Gurih Renyah

masak-uenak.blogspot.com

Kacang bawang adalah makanan khas dan wajib ketika hari lebaran tiba. Apalagi bagi penggemar bawang putih goreng pasti deh rebutan buat habisin bawang putih gorengnya. Tapi kalau memasaknya salah, bisa jadi malah mlempem dan tidak renyah. Berikut adalah resep agar kacang bawang goreng anda renyah.

Bahan-bahan 


  • 250 gr kacang tanah kupas
  • 1 sdm garam dapur
  • 1 bungkus santan kara
  • 2 siung bawang putih (bumbu)
  • 4 siung bawang putih (taburan)
  • secukupnya air panas
  • 2 gelas air biasa
  • 1 lembar daun salam


Cara membuat:


  1. Pertama rendam kacang tanah dalam air panas, diamkan 10 menit lalu remas hingga kulit ari (kulit tipis) terlepas. Sisihkan
  2. Selanjutnya haluskan 2 siung bawang putih dan garam. Encerkan santan kara dengan 2 gelas air, tambahkan daun salam lalu didihkan bersama bumbu yang sudah dihaluskan tadi.
  3. Setelah mendidih matikan api, lalu masukkan kacang tanah. Diamkan hingga santan dingin. Sementara itu iris tipis bawang putih yg untuk taburan. 
  4. Setelah santan dingin, segera tiriskan kacang hingga benar-benar terbebas dari santan. 
  5. Selanjutnya goreng kacang dalam minyak panas hingga kuning kecokelatan. Irisan bawang ditaburkan saat kacang hampir matang. Gunakan tissue sebagai penyerap minyak. 
  6. Jadi deh kacang bawang renyah dan gurih.

Selamat mencoba

0 Response to "Resep Kacang Bawang Goreng Gurih Renyah"

Post a Comment