Bahan-bahan:
- 10-15 biji cabe rawit, jika ingin lebih pedas boleh ditambah
- 2-3 inci belacan (terasi)
- 2-3 biji bawang merah
- 1 buah tomat
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak sedikit untuk menggoreng
Cara-cara membuat:
- Bawang dipotong atau belah 4 atau 6
- Tomat dibelah 4 atau 6
- Goreng semua bahan kecuali garam dan gula
- Goreng sampai layu, tapi jangan garing
- Setelah itu baru semua bahan diulek
- Terakhir masukkan garam gula secukupnya.
- Sajikan.
0 Response to "Resep Sambal Belacan Goreng"
Post a Comment