Resep Sosis Masak Kecap Tabur Buncis


Bahan:


  • 1/4 kg sosis hotdog atau sejenis
  • 2 bawang bombai
  • 2 cabai merah
  • Kecap manis sesuai selera
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 3 sendok makan minyak goreng
  • Buncis


Cara membuat:


  1. Sosis dipotong-potong kurang lebih 2 cm gurat menyilang
  2. Bawang bombai diiris kasar 
  3. Cabai merah diiris tipis-tipis
  4. Buncis diiris kecil-kecil kemudian digoreng sebentar lalu angkat (untuk ditaburkan)
  5. Panaskan minyak goreng di wajan, kemudian goreng sosis sampai merekah, setelah itu angkat
  6. Masukkan bawang bombai dan cabai merah, aduk-aduk sebentar
  7. Tambahkan kecap manis dan saos tomat
  8. Masukkan sosis yang sudah digoreng tadi kemudian ratakan, kemudian angkat
  9. Taburkan buncis yang tadi sudah disiapkan


Selamat mencoba ya.

Sumber: Nyonya Rumah

0 Response to "Resep Sosis Masak Kecap Tabur Buncis"

Post a Comment